Rabu, 13 April 2016

Kuliner malam Yogyakarta

Yogyakarta adalah salah satu kota istimewa yang memiliki Industri Pariwisata yang sangat menarik. Restoran, cafe, tempat makan unik lainnya sangat mudah anda dapatkan di kota Yogyakarta. Khususnya malam hari berburu kuliner lebih terasa nikmat, siapa bilang ketika malam hari susah untuk memdapatkan makanan.. Di Yogyakarta anda dapat menikmati kuliner sampai tengah malam. kuliner malam di Yogyakarta yang bisa anda datangi yakni :

 1. Gudeg Gejayan 
Gudeg adalah dalah satu makanan khas kota DIY yang berasa manis dan juga bisa pedas. Gudeg gejayan letaknya persis diperempatan Gejayan dekat pos polisi. Sambil menikmati kota Yogyakarta dengan duduk disamping trotoar makan Masakan khas DIY ini lebih terasa nikmat.
2. Kopi Joss
Kopi joss terletak di jalan mangkubumi didekat stasiun tugu, Anda dapat menikmati kopi joss dimana saja karena disana banyak sekali yang menjuak kopi joss. Kopi joss adalah kopi yang di beri arang hangat didalamnya. Bagi anda pecinta kopi anda wajib mencoba kopi joss ini. Harga kopi joss berkisar Rp 5000 - Rp 10.000

                                       
3. Cafe Raminten Jogja
House Of Raminten jogja sekarang emmiliki 3 buah tempat yaitu di Jln. Magelang, Jln.Kaliurang, dan yang paling terkenal adalah di Jln.FM Noto No7 Kota Baru. Dari ketiga tempat tersebut, saya lebih merekomendasikan warung yang berada di kota baru. Karena nuansa atmosfer jawa yang lebih kental. Baik suasana tempat maupun menu-menu yang disajikan. House of raminten adalah sebuah ikon kuliner jogja yang menjadi tempat wajib bagi siapa saja yang ingin bersantap di kota Pelajar. Selain keunikan suasana tempatnya menu-menu House of raminten juga tak kalah unik. Mengambil menu kaki lima seperti angkringan kemudian disajikan ditempat layaknya restoran namun dengan harga yang membuat kantong masih merasa aman.


                                     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar